Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mita Beri Sentuhan Gitar dalam Singel Kedua Black Champagne

Kompas.com - 21/03/2018, 10:45 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Duo DJ Black Champagne yang dimotori oleh Cameria Happy Pramyta atau lebih dikenal dengan Mita "The Virgin" bersama rekan duetnya Citra Anidya Pratiwi, siap meluncurkan singel kedua mereka, "Move On Dong".

Berbeda dari singel sebelumnya, pada lagu ini Mita juga menampilkan permainan gitarnya.

Hal itu dikatakan Mita saat ditemui dalam sesi pemotretan singel kedua Black Champagne, di kantor label rekamann Nagaswara, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (20/3/2018).

"Singel kedua ini judulnya 'Move On Dong'. Konsepnya masih seperti Black Champagne, duo DJ. Tapi kali ini Mita sebagai gitaris nambahin unsur gitar," kata Mitha.

Baca juga : Mitha The Virgin Dapat Pasangan Baru, Dara Senang

"Jadi di lagu ini Mita tambahin (bunyi) gitar, terus pembagian vokal kami sekarang 50-50, jadi lebih pendewasaan sih," sambungnya.

Lirik lagu "Move On Dong" bercerita tentang seorang wanita yang menolak kembali ke pelukan mantan kekasih yang menyakitinya.

"Masih ciptaan Mita, lirik dibantu Citra. Tentang cewek diputusin sama cowoknya, terus cowoknya minta balikan dan wanitanya nyuruh dia move on," tutur Citra.

"Intinya tentang seorang cewek yang merasa tersakiti, dan si cowoknya dapat karma lah. Dia jadi cinta lagi sama ceweknya, ngejar-ngejar, tapi si ceweknya bilang 'Gue udah move on, lo juga move on dong'," tambah Mita.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com