Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Vokalis The Script Beri Abdul Kejutan di Panggung Indonesian Idol 2018

Kompas.com - 10/04/2018, 00:31 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Irfan Maullana

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com — Salah satu kontestan Indonesian Idol 2018, Ahmad Abdul, diminta pembawa acara Daniel Mananta untuk menyanyikan lagu milik grup band The Script yang berjudul "The Man Who Can't Be Moved".

Permintaan ini diutarakan Daniel usai Abdul berkolaborasi dengan Joan, Maria, dan penyanyi Rizky Febian. 

"Ada permintaan netizen yang inginkan kamu untuk nyanyikan 'The Man Who Can't Be Moved'. Bahkan sampai 2,9 k likes. Bisa bawakan enggak walaupun ada The Script? No pressure ya," ujar Daniel di panggung Indonesian Idol 2018 yang digelar di MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (9/4/2018).

"Tetep aja pressure," sahut Abdul.

Baca juga: The Script Buka Road to Grand Final Indonesian Idol 2018

Meski demikian, Abdul tetap menyanyikan lagu dari band asal Irlandia itu. Namun, tiba-tiba vokalis The Script Danny O'Donoghue tiba-tiba muncul di atas panggung bersama kedua rekan segrupnya, yakni Mark dan Glen. Penonton pun histeris.

Tangan Abdul tampak sempat bergetar ketika harus berkolaborasi dengan The Script. Namun, Danny berusaha menenangkan kontestan asal Denpasar, Bali, itu dengan pelukan. Kolaborasi dadakan pun terjadi di atas panggung. 

Danny mengungkapkan kegembiraannya setelah mengetahui bahwa single andalan mereka begitu disukai masyarakat Indonesia.

"Ini kebanggan untuk kami, lagu ini sering kalian bawakan walaupun ini bukan bahasa ibu kalian," ucap Danny.

Baca juga: Tangan Abdul Berkeringat Saat Duet dengan Yura Yunita di Indonesian Idol

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com