Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanta Ginting dan Donny Alamsyah Sapa Penonton Insya Allah Sah 2

Kompas.com - 18/06/2018, 19:16 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Dua bintang film Insya Allah Sah 2, Tanta Ginting dan Donny Alamsyah, menyapa penggemar dalam acara meet and greet di Blok M Square, Jakarta Selatan, Senin (18/6/2018).

Mereka mendapat sambutan meriah dari para penggemar yang sudah menonton film tersebut.

"Halo semuanya! Terima kasih semuanya sudah nonton, gimana seru enggak?" Tanta menyapa para penonton.

"Seruuu!" jawab penonton.

Setelah itu, Tanta dan Donny pun mengajak para penonton berfoto dan membuat video ajakan menonton film yang juga dibintangi Pandji Pragiwaksono itu.

Bahkan saat di luar bioskop pun Tanta dan Donny dikerubungi para penggemar untuk berswafoto.

Ketika ditemui usai acara, Tanta mengatakan ia merasa senang saat melihat ada penonton yang terbawa emosi saat menyaksikan film yang dibintanginya.

"Yang bikin kami senang... tadi sempat curi-curi (waktu) 30 menit akhir kami masuk (ruang teater). Banyak yang ketawa, banyak yang terharu juga di adegan dramanya dan banyak juga yang terisak-isak," kata Tanta.

"Dan itu bikin kita puaslah bikinnya, karena komedinya dapat dan mereka ketawa itu udah bahagia banget," imbuhnya.

Film Insya Allah Sah 2 disutradarai oleh Anggy dan Bounty Umbara. Selain dibintangi Tanta dan Donny, film ini juga menampilkan Pandji Pragiwaksono dan Luna Maya.

Baca juga: Tanta Ginting Menikah dengan Denalta Eunika Telew di Texas

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com