Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seungri BIGBANG Umumkan Judul dan Tanggal Rilis Album Solo Pertama

Kompas.com - 04/07/2018, 11:38 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang,
Kistyarini

Tim Redaksi

Sumber soompi.com

KOMPAS.com - Seungri "BIGBANG" akhirnya membeberkan lebih banyak informasi tentang rencana comeback-nya dengan sebuah album solo.

Poster album solo Seungri BIGBANGSoompi Poster album solo Seungri BIGBANG
Pada Selasa (3/7/2018), melalui sebuah poster berlatar kuning, Seungri mengumumkan bahwa album solonya akan berjudul The Great Seungri. Album solo pertamanya tersebut akan dirilis pada 20 Juli mendatang.

"Seungri first solo album, The Great Seungri, July 20 2018," begitulah yang tertulis di poster itu.

Seungri kali pertama mengeluarkan lagu solo adalah pada 2008 lalu. Singel berjudul "Strong Baby" itu termasuk dalam album BIGBANG, Remember. Namun, debut solo resminya dengan mini album berjudul "VVIP" adalah pada 2011 lalu.

Album barunya The Great Seungri akan menandai kembalinya Seungri sebagai penyanyi solo sejak mini album kedua, Let's Talk About Love, dirilis lima tahun lalu.

Selama beberapa bulan terakhir, Seungri juga memberikan banyak petunjuk kepada penggemarnta tentang albumnya itu di berbagai acara, penampilan di radio, dan di Instagram.

Setelah merilis album barunya, Seungri dijadwalkan akan mengadakan konser solo pertamanya di Korea Selatan pada 4-5 Agustus mendatang.

Baca juga: Seungri BIGBANG Diberitakan Berpacaran dengan Perempuan Kantoran

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber soompi.com
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com