Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Zee Zee Shahab Konsumsi 3 Makanan Ini Setelah Melahirkan

Kompas.com - 07/08/2018, 09:17 WIB
Andika Aditia,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktris Zee Zee Shahab baru saja melahirkan putra keduanya yang bernama Lucky Keriym Putra Revolusi, Minggu pagi (5/8/2018). Zee Zee melahirkan melalui proses operasi caesar, di RSIA Evasari, Jakarta Timur.

Meskipun menjalani proses melahirkan melalui operasi sesar, wanita berdarah Arab - Betawi ini mengaku, kondisinya terbilang cepat pulih.

"Alhamdulillah udah bisa cepat pulih, tadi pagi sudah bisa ke kamar mandi, bersih-bersih," ujar Zee Zee saat ditemui dalam acara jumpa pers, di RSIA Evasari, Jakarta Timur, Senin (6/8/2018).

Zee Zee menuturkan, ada beberapa makanan yang memang dianjurkan dokter, agar dirinya cepat pulih dan memperlancar produksi ASI untuk bayinya.

"Ada anjuran dari dokter makan pepaya, labu, edamame," katanya.

Baca juga: Arti Nama Anak Kedua Zee Zee Shahab dan Prabu Revolusi

Zee Zee pun bersyukur produksi ASI-nya sudah mulai banyak, sejak hari kedua. Sehingga, ia bisa menyusui buah hatinya dengan lancar.

"ASI alhamdulilah lancar, ini hari kedua udah bisa mengASIhi sang baby," lanjut Zee Zee.

Saat ditantya soal menambah momongan, Zee Zee mengatakan dirinya dan suami tak ingin jarak usia anaknya terlalu berdekatan.

"Kasih jaraklah, jaga jarak kayak tulisan yang di truk-truk itu loh," pungkasnya sambil tertawa.

Baca juga: Berat Badan Zee Zee Shahab Naik 15 Kilogram Selama Hamil Anak Kedua

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com