Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daniel Mananta Terkenang Mantan Terindah

Kompas.com - 21/08/2018, 19:01 WIB
Tri Susanto Setiawan,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Jika berbicara soal Lombok, ada satu hal yang melekat dalam kenangan pembawa acara Daniel Mananta. Ia mengaku memiliki kenangan mengenai mantan terindah.

Saat itu, Daniel, yang dikenal sebagai pembawa acara Indonesian Idol, tengah mengungkapkan curahan hatinya atas musibah yang menimpa warga Lombok, Nusa Tenggara Barat, akibat gempa bermagnitudo 7.

Daniel berujar, Lombok amat dikenal oleh warga negara asing. Bahkan ketika Daniel berkunjung ke luar negeri, banyak orang asing yang menyapanya dan memberikan apresiasi terhadap wisata di Lombok.

"Waktu ke luar negeri, ada bule yang nyamperin gua, 'Oh, you from Indonesia?' Dia bilang Gili is the best," kata Daniel.

Baca juga: Daniel Mananta: Yeslin Wang Bagaikan Malaikat Penyelamat Bagi Delon

"Saya pernah juga ke Pulau Gili. Sesuatu yang bikin bangga saat orang luar bilang seperti itu. Gua juga sempat snorkling. Banyak memori-memori indah di Lombok bersama mantan juga," lanjut Daniel lalu tertawa.

Daniel langsung terdiam sejenak usah berseloroh demikian. Ia agaknya takut dibanjiri pertanyaan tentang mantannya tersebut. Daniel pun langsung melanjutkan obrolan tentang kondisi Lombok.

"Lanjut (tidak bahas tentang mantan kekasih," kata Daniel sambil terseyum.

Daniel dengan usaha yang dirintisnya, DAMN! Indonesia, menyisihkan sebagian pendapatannya untuk membantu warga Lombok terdampak gempa. Setiap penjualan barang apapun hasil penjualannya akan disisihkan.

Sebagai sarana penyaluran bantuan, DAMN! Indonesia bekerja sama dengan ACT (Aksi Cepat Tanggap) berikut pewakilan IMARINDO (Ikatan Manajer Artis Indonesia). Nantinya mereka yang akan membelikan berbagai kebutuhan dan menyalurkan langsung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com