JAKARTA, KOMPAS.com - Digistyle Music Festival, sebuah acara yang memadukan panggung konser musik dan seminar digital akan digelar di Kuningan City Ballroom, Jakarta Selatan, pada 13 Oktober 2018.
Beberapa musisi yang akan terlibat adalah Tulus, Endah N Rhesa, Pusakata, dan beberapa nama lainnya.
Nandi Prodjosemedi selaku perwakilan promotor Adhitama Live mengatakan bahwa acara ini akan berbeda dari konser musik yang pernah digelar di Indonesia.
"Karena akan berlangsung sekitar 10 jam. Setiap penonton yang telah memiliki tiket tidak hanya sekadar menonton konser musik namun mereka bisa mengikuti seminar yang menambah pengetahuan mereka terutama dalam hal perkembangan sosial media," ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Rabu (29/8/2018).
Nandi berujar, acara ini diselenggarakan untuk lebih memotret gaya hidup kaum muda yang terdampak paling besar dengan berkembangnya internet dan media sosial.
Baca juga: Endah N Rhesa: Kami Bikin Album Bukan untuk Jualan
Perkembangan pesat dunia digital yang ditandai dengan berkembangnya dunia internet, kata Nandi, telah mengubah cara mencari sumber dan mendengarkan musik, bahkan mengubah cara musik diproduksi.
Jika dulu calon seniman masih bergantung pada perusahaan rekaman besar agar karyanya bisa dinikmati masyarakat, kini internet telah mengembalikan kekuatan ke tangan artis.
Sejumlah topik menarik pun akan disajikan dalam seminar ini, antara lain "Facing Disruption for Millenials & Gen Z" yang akan disampaikan oleh Ex Senior Community Manager Yahoo! SEA Abang Edwin, "Exploring The Influence Of Social Media On Publishing" oleh Akmal Nasery Basral yang merupakan pengarang Trilogi Imperia, dan sejumlah materi menarik lainnya.
Sementara itu, Endah dan Rhesa yang menaruh perhatian terhadap musik digital merasa bangga bisa terlibat dalam acara ini. Sebab indikator musik yang mereka usung bisa diterima dan memberi inspirasi bagi anak anak muda saat ini.
"Terpilih untuk tampil di acara ini adalah sebuah kebanggaan tersendiri karena acara ini seperti sebuah tolok ukur bahwa musik Endah N Rhesa cukup bergaung di dunia digital dan bisa menjadi bagian dari gaya hidup masa kini," ucap Endah Widiastuti.
Harga tiket untuk Digistyle Music Festival ini dijual melalui online dan pembelian di tempat. Tiket Platinum Rp 750,000, Gold Rp 500,000, Festival Rp 300,000, Presale Festival 1 Rp 150,000, Presale Festival 2 Rp 200,000.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.