Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Reino Barack Akui Hubungannya dengan Luna Maya Tak Direstui Orangtua

Kompas.com - 18/09/2018, 07:59 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mantan kekasih aktris Luna Maya, Reino Barack, akhirnya menjawab dugaan publik selama ini tentang restu orangtuanya. 

Dalam video berjudul "Reino Barak Blak-blakan Akui Putus dengan Luna Maya - Silet 17 September 2018" di kanal YouTube Cumicumi, Reino mengakui bahwa selama ini orangtuanya tak pernah merestui hubungannya dengan Luna.

"(Orangtua) mungkin belum dapat menerima dengan ikhlas dan saya sangat menghargai itu, apalagi dari pihak keluarga ya," ucal Reino, seperti dikutip Kompas.com, Selasa (18/9/2018).

"Karena mau ngomongin nikah itu tidak ada restu, sama aja bo'ong menurut saya. Ini bukan salah siapa-siapa. Bukan orangtua, bukan dia (Luna). Ya memang keadaannya begitu. That's life," imbuhnya.

Sementara dalam video berjudul "Pengakuan Reino Barack Penyebab Putus dengan Luna Maya - Cumicam 17 September 2018", Reino mengungkap ia sudah berusaha memperjuangkan Luna agar mendapat tempat di hati keluarganya.

"Restu tentu dari awal enggak. Tapi ada lah beberapa saat saya perjuangkan, pasti adalah. Kalau enggak, saya enggak mungkin tahan sampai lima tahun," katanya.

Namun, Reino tak bisa terus menerus berbeda pendapat dengan orangtuanya dan memaksakan keinginannya.

"Saya enggak mau jadi anak durhaka. Mau bagaimana pun, saya lahir dari rahim ibu saya. Tidak ada orang yang lebih penting dari ibu saya di hidup ini. Tidak ada. Jadi saya sangat respect," ujar Reino.

Baca juga: Reino Barack: Saya Sangat Dikecewakan Sama Luna Maya

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau