BANDUNG, KOMPAS.com - Meski sempat ragu, Indy Barends mengaku ketagihan bermain teater. Sebab teater memiliki banyak tantangan.
"Saya stres, bisa enggak ya, mampukah saya berkebaya dan ada tarian juga. Tapi bukan cuma sendiri yang rasain nervous," ujar Indy di Trans Luxury Hotel Bandung, Sabtu (10/11/2018).
Indy merupakan pemeran utama dalam pergelaran teater "Padamu Negeri Langit 7 Bidadari". Ia akan memerankan Nawang Wulan.
Pementasan malam ini merupakan kali kedua ia bermain teater dalam proyek yang sama. Sebelumnya, Juni 2018, ia bermain terater "Jaka Tarub dan 7 Bidadari" di Taman Mini Indonesia Indah (TMII).
"Ini sesuatu yang menggembirakan bisa diajak lagi," tuturnya.
Baca juga: Peringati Hari Pahlawan, Indy Barends dan Sarwendah Main Teater di Bandung
Untuk mendalami karakter, Indy mengaku melakukan riset. Ia menggali dan mencari tahu dari banyak sumber, dari sisi budaya hingga cara bicara dan tutur bahasa.
“Ini tantangan buat saya. Kali ini saya bertemu dengan seniman-seniman Bandung. Saya jadi ketagihan main teater,” ungkapnya.
Buat Indy, pagelaran ini untuk mengenalkan kembali budaya Indonesia pada banyak orang termasuk generasi milenial.
Ia berharap, generasi muda dapat memahami pentingnya mengangkat kearifan lokal melalui seni budaya. Sebab ini merupakan bagian dari misi bangsa, untuk menyebarkan rasa cinta pada negeri.
Dalam pergelaran kali ini, Indy akan beradu akting dengan Sarwendah, Ersa Mayori, Kezia Warouw, Wizzy, Stefan William, Ricky Cuaca, Olin Mendeng, Ceu Edoh, Tia Afi, hingga Haikal Afi.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.