JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Dinda Hauw rupanya sering pergi dengan Aldy Maldini demi menjalin kedekatan sebagai lawan mainnya dalam film Say I Love You.
"Untuk bangun chemistry kami sering jalan bareng. Dia (Aldy) sudah kayak adik aku. Walaupun kami enggak shooting, kami juga sering jalan bareng. Enggak hanya kami (Aldy dan Dinda), pemain lain juga," kata Dinda saat menghadiri peluncuran trailer dan poster film Say I Love You di XXI Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (19/12/2018).
Dinda mengatakan, hampir setiap pekan ia menyempatkan pergi dengan Aldy sebelum melakukan kegiatan shooting. Dalam prosesnya, kata Dinda, ia bahkan mencoba untuk lebih dekat lagi dengan Aldy.
"Kami coba buat pegangan tangan buat dapat chemistry. 'Di ayo Di ayo biar dapat nih'. Ngomongnya juga pakai aku kamu. Kami juga saling tatapan mata dan enggak kedip sama sekali," kata Dinda.
Menurut Dinda, semua itu ia lakukan demi mendalami karakter secara profesional. Awalnya Dinda, mengaku sempat deg-degan melakukan hal tersebut.
"Sempat sih awak-awak deg-degan. Kami pegangan tangan, tatapan mata, pelukan demi profesionalitas. Aldy partner yang baik dan profesional," kata Dinda.
Film arahan sutradara Faozan Rizal ini mengangkat kehidupan siswa di SMA Selamat Pagi Indonesia (SPI) di Bumiaji, Kota Batu, Malang, Jawa Timur.
Ceritanya tentang cinta dan langkah besar yang dilakukan oleh anak-anak di sekolah SMA gratis tersebut.
Selain diperankan oleh Aldy Maldini, Dinda Hauw, film ini juga diperankan di antaranya oleh Verdi Solaiman Rachel Amanda, Olga Lidya, Butet Kertarejasa, dan Teuku Rifnu Wikana.
Baca juga: Dinda Hauw: Yang Jelas Bukan Protagonis
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.