Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Augie Fantinus dan Reza Bukan Memandu Acara Hari Natal di Rutan

Kompas.com - 08/01/2019, 20:49 WIB
Tri Susanto Setiawan,
Ati Kamil

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com -- Artis peran dan pembawa acara Augie Fantinus (39) mengaku menjadi pemandu acara bersama Reza Bukan dalam perayaan Hari Natal 2018 di Rumah Tahanan (Rutan) Salemba, Jakarta Pusat.

Hal itu diceritakan oleh Augie dalam acara media gathering atau kumpul media yang diadakan di Rutan Salemba pada Selasa (8/1/2019) oleh rumah produksi 13 Entertainment untuk promosi film Lagi-lagi Ateng.

"Kemarin saya nge-MC berdua sama Reza Bukan, MC Natal," kata Augie.

Baca juga: Augie Fantinus Senang Dijenguk Para Pemain Lagi-lagi Ateng di Rutan

Augie Fantinus mengatakan pula bahwa permintaan untuk menjadi pemandu acara tersebut datang dari pengurus rutan dan sesama tahanan.

Augie mengaku ikut senang bisa ambil bagian dalam perayaan itu.

"Kami sama-sama saling support. Yakami tidak hanya support untuk sesama pekerja seni, tapi sesama teman tahanan dan napi (narapidana). Kami di sini semua sama, diperlakukan sama, jadi tidak ada 'Lo siapa, gue siapa'," ujar Augie.

Baca juga: Augie Fantinus Menangis Tak Bisa Hadiri Premiere Film Lagi-lagi Ateng

Meski beda sel tahanan dengan Reza Bukan, kata Augie, ia suka berbincang tentang berbagai topik atau berkegiatan lain dengan teman seprofesinya tersebut.

"Reza sekarang sudah main (bola) basket kok, saya ajak. Saya ajak basket. Kemarin dia titip minta bawain sepatu juga. Jadi, barengan suka basket," ucapnya.

"Eh, sekarang dia yang suka nanya kalau ketemu, kapan basket lagi? Entar Rabu. Kami sama-sama saling mendoakan lah. Gue juga butuh di-support dan didoakan selama di sini. Gue juga support orang lain. Itu menurut gue penting," tuturnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com