Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 "Live Action Film" dari Animasi Disney Siap Tayang Tahun Ini...

Kompas.com - 10/01/2019, 18:54 WIB
Retia Kartika Dewi,
Bayu Galih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - The Walt Disney Company ingin menghadirkan kembali animasi besutannya yang kini dapat dibilang menjadi karya klasik. Namun, Disney menghadirkannya dalam bentuk nyata atau live action movie.

Beberapa waktu lalu sejumlah film telah dirilis, antara lain Beauty and the Beast (2017), Jungle Book (2016), dan Cinderella (2015).

Tahun ini Disney juga menyiapkan live action movie. Tak tanggung-tanggung, ada tiga film yang disiapkan. 

Apa saja? Berikut daftarnya:

1. Dumbo

DumboDisney Dumbo
Gajah bertelinga lebar. Kesan itulah yang tergambar saat pertama mendengar "Dumbo".

Dumbo merupakan film fantasi bergenre petualangan, yang mengisahkan seekor gajah yang terlibat dalam aksi sirkus.

Tak hanya itu, Dumbo juga memiliki kemampuan yang tidak dimiliki oleh gajah lain, yakni ia bisa terbang.

Film ini diproduksi pertama kali pada 1941 (versi animasi). Kali ini Dumbo (2019) diproduksi di bawah besutan sutradara Tim Burton.

Walt Disney Studio juga telah merilis trailer-nya pada 14 November 2018.

Dalam trailer, diceritakan Dumbo kecil diterima dengan baik oleh Millie (diperankan oleh Finley Hobbins) dan adiknya.

Kemudian, petualangan-petualangan penuh haru juga diceritakan dalam film ini, ketika ia terpisah dari ibunya. Film Dumbo dijadwalkan tayang di AS pada 29 Maret 2019.

Baca juga: Trailer Dumbo, Si Gajah Kecil Ajaib yang Bisa Terbang

2. Aladdin

Mena Massoud sebagai AladdinDisney Mena Massoud sebagai Aladdin
Salah satu film yang dinantikan penggemar Disney adalah Aladdin. Ini merupakan film petualangan animasi fantasi musikal yang menceritakan seorang pemuda bernama Aladdin yang miskin dan berteman dengan seekor kera bernama Abu.

Kehidupan Aladdin berubah ketika ia menemukan lampu ajaib di gua yang menyimpan harta-harta tersembunyi, serta sejumlah benda magis.

Kemudian seorang jin muncul dari dalam lampu dan memberikan kemudahan kepada Aladdin, termasuk membantunya dekat dengan putri kerajaan, Jasmine.

Film yang disutradarai oleh Guy Ritchie ini diadaptasi dari film yang berjudul sama, yang dirilis pada 1992.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau