Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Boyband BTS Jadi Mata Kuliah di Universitas California Berkeley

Kompas.com - 08/02/2019, 06:00 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Editor

Sumber Koreaboo

KOMPAS.com - Universitas California, Berkeley, AS, menawarkan mata kuliah khusus tentang boyband asal Korea Selatan, BTS.

Mata kuliah khusus ini diluncurkan oleh sepasang ARMY, nama penggemar BTS, yang ingin menciptakan ruang untuk menganalisis fenomena boy group bentukan Big Hit Entertainment itu.

Mata kuliah yang berjudul Next Generation Leaders: BTS itu adalah bagian dari program Democratic Education at Cal program (DeCal), program pendidikan demokrasi yang dijalankan mahasiswa.

Menurut situs web DeCal, mata kuliah ini akan mengeksplorasi sejarah BTS, seni, dampak global, dan banyak lagi.

Baca juga: Penulis Paulo Coelho Kirim Buku Terbarunya ke BTS

"Mata kuliah ini akan fokus pada boyband Korea, BTS, dan dampak globalnya. Kami akan mencoba mengeksplorasi sejarah grup, sisi seni, filantropi, dan banyak aspek lainnya untuk menganalisis pengaruh yang berkembang di masyarakat serta keberhasilan internasional mereka," berikut deskripsi mata kuliah Next Generation Leaders: BTS tersebut.

"Selain itu, kami akan terjun ke dunia rumit yang telah mereka buat melalui konsep dan video album mereka, juga dikenal sebagai, Bangtan Universe. Kami juga akan melihat teks media seperti artikel, wawancara, dan video musik grup itu sendiri untuk memungkinkan siswa untuk berpikir kritis dan membuat teori mereka sendiri tentang kesuksesan boyband itu,” tambah deskripsi itu.

Meskipun batas waktu pendaftaran telah berlalu, yakni 6 Februari 2019, ARMY di seluruh dunia membanjiri akun Twitter mata kuliah itu.

Baca juga: Park Bo Gum Bicara soal Kolaborasi dengan V BTS

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Koreaboo
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com