Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pidato Kemenangan Drake di Grammy Awards 2019 Mendadak Dipotong

Kompas.com - 11/02/2019, 10:46 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Editor

Sumber EOnline

KOMPAS.com - Penyanyi Drake baru saja memenangi Grammy Awards 2019 atas nominasi Best Rap Song untuk "God's Plan".

Setelah menerima piala berbentuk gramafon emas di panggung, Minggu (10/2/2019), Drake kemudian menyampaikan pidato kemenangannya. Namun, belum selesai ia berbicara, omongannya mendadak dipotong.

"Sementara saya di sini untuk hanya berbicara dengan semua anak yang menonton ini yang bercita-cita menjadi musisi, semua teman sebaya saya yang membuat musik dari hati mereka, yang melakukan hal-hal murni dan mengatakan yang sebenarnya, Saya ingin memberi tahu kalian bahwa kita bermain dalam olahraga berbasis opini, bukan olahraga berbasis fakta," katanya.

Baca juga: Drake Lampaui Rekor The Beatles di Tangga Lagu Billboard

"Ini bukan NBA yang diselenggarkan karena kalian membuat keputusan yang tepat atau memenangkan permainan, ini adalah bisnis di mana kadang-kadang terserah sekelompok orang yang mungkin tidak mengerti apa yang dikatakan anak ras campuran dari Kanada atau gadis Spanyol dari New York atau saudara dari Houston di sana, saudaraku Travis," ucap Drake lagi.

"Tetapi intinya adalah, kau sudah menang jika kau memiliki orang yang menyanyikan lagumu kata demi kata, jika kau seorang pahlawan di kota asalmu. Lihat, apakah ada orang yang memiliki pekerjaan tetap yang keluar di tengah hujan, di tengah salju, menghabiskan uang hasil jerih payah mereka untuk membeli tiket untuk datang ke pertunjukanmu, kau tidak membutuhkan ini di sini, saya berjanji kepada kalian, kaian Sudah menang. Tapi...," sambungnya.

Tiba-tiba pernyataannya dipotong untuk tayangan iklan. Namun, tidak hanya untuk pemirsa di rumah, mikrofon Drake juga "dipotong" di lokasi acara.

Baca juga: Tiga Peraih Nominasi Terbanyak Tolak Tampil di Grammy Awards 2019

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber EOnline
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com