Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ratusan Penggemar Sambut Lee Min Ho yang Selesai Wajib Militer Hari Ini

Kompas.com - 25/04/2019, 09:55 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Editor

Sumber Koreaboo

KOMPAS.com - Aktor kenamaan Korea Selatan, Lee Min Ho, yang terdaftar dalam program wajib militer sejak 12 Mei 2017, akhirnya secara resmi menyelesaikan tugasnya itu pada hari ini, 25 April 2019.

Dalam foto-foto dan video yang beredar di internet, Lee Min Ho tampak menyapa para penggemar yang ramai-ramai datang menyambut kehadirannya kembali. Bintang drama Boys Before Flowers itu bahkan membungkuk badan 90 derajat di hadapan fans-nya.

Baca juga: Rayakan 12 Tahun Berkarier, Lee Min Ho Berterima Kasih pada Penggemar

Lee Min Ho melambai kepada para penggemar ketika akhirnya menyelesaikan tugas wajib militernya.Koreaboo Lee Min Ho melambai kepada para penggemar ketika akhirnya menyelesaikan tugas wajib militernya.
Ratusan penggemar, baik Korea maupun asing, meluangkan waktu untuk menyambutnya kembali dengan balon dan banner. Seorang penggemar Argentina bahkan menyanyikan lagu untuk merayakan kepulangan idolanya itu, memicu tawa dari kerumunan penggemar lainnya.

Namun, Lee Min Ho tidak berbicara sepatah kata pun. Ia terlihat mengenakan masker hitam sambil terus melambai ke arah penggemar dan berjalan masuk ke sebuah gedung.

Ratusan penggemar Lee Min Ho menyambut kepulangan idola mereka dari tugas wajib militer, Kamis (25/4/2019).Koreaboo Ratusan penggemar Lee Min Ho menyambut kepulangan idola mereka dari tugas wajib militer, Kamis (25/4/2019).
Baca juga: Lee Min Ho Akan Segera Mengakhiri Tugas Wajib Militernya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau