Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berbisnis Kuliner, Boy William Gabungkan Restoran dengan Museum

Kompas.com - 06/05/2019, 18:03 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Editor

TANGERANG, KOMPAS.com - Pembawa acara yang juga artis peran Boy William memulai bisnis kulinernya dengan konsep unik. Menggabungkan dua unsur yang berbeda, Boy membuka Motomoto Museum dan Resto di Qbig Mall BSD City, Tangerang.

"Jadi Motomoto Museum ini adalah sebuah museum yang diambil dari kata foto-foto, jadi kami namanya 'Moto-moto," kata Boy saat ditemui di Motomoto Museum, BSD City, Tangerang, belum lama ini.

Museum dan resto ini lahir karena kegemaran Boy akan traveling. Selama bepergian, Boy menemukan hal-hal unik yang akhirnya menginspirasinya untuk membuat museum berpadu restoran tersebut.

"Jadi ada one day pulang ke Indonesia aku bilang gini, 'Om, gimana kalau kita merencanakan sebuah museum untuk membuat semua orang datang ke Indonesia, kayak yang di Amerika," kata Boy lagi.

Baca juga: Boy William Undang Taylor Swift Jadi Bintang Tamu Nebeng Boy

Di museum dan resto milik Boy ini, para pengunjung bisa menikmati makanan sambil berswafoto dengan latar yang unik, mulai mandi bola, batik beragam corak, rumah permen berwarna pastel, dan lain sebagainya.

"Gue mewakili anak sekarang milenialnya yang gue tahu yang ke mana-mana pasti nyari buat Instagram, makanya ada tempat ini," ucap Boy.

"Jadi bisa foto-foto dengan background cantik, terus kalau lapar dan haus, ada makanan dan minuman enak yang bisa langsung dinikmati," imbuhnya.

Baca juga: Red Velvet Kaget Boy William Mirip Choi Siwon

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com