Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditolak Warga Twitter, Ini Respons Atta Halilintar

Kompas.com - 01/08/2019, 11:12 WIB
Sherly Puspita,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - YouTuber Atta Halilintar memberi tangapan terkait penolakan para pengguna Twitter dengan kehadirannya. Respons ini disampaikan Atta melalui unggahan Instagram Story pada Rabu (31/7/2019) malam.

Dalam Instagam Story-nya, Atta mengunggah tangkapan layar yang menunjukkan daftar tranding topic di Twitter Indonesia. Dalam gambar tersebut terlihat tagar #atta menempati urutan pertama daftar tersebut. Saat itu, tagar tersebut telah digunakan lebih dari 10.700 kali.

Baca juga: Atta Halilintar Berkicau di Twitter, Netizen Heboh, Kaesang Menanggapi

Seolah tak terlalu ambil pusing sengan tanggapan warga twitter, Atta menambahkan keterangan berikut dalam unggahannya.

"TRENDING 1 Twitter Indonesia. Makasih Dukungan dan hujatannya," tulis Atta disertai dengan emoji tertawa.

Hingga kini Kompas.com masih mencoba menghubunggi Atta dan pihak manajemennya untuk menanyakan lebih lengkap terkait hal ini.

Tanggapan Atta Halilintar terkait penolakan dirinya oleh warga Twitter.Tangkapan layar akun Instagram Atta Halilintar Tanggapan Atta Halilintar terkait penolakan dirinya oleh warga Twitter.

Sebelumnya, hingga Rabu (31/7/2019) tagar #atta masih bertengger di urutan pertama daftar trending topic di twitter Indonesia. Tagar #atta bermula dari unggahan YouTuber Atta Halilintar pada Selasa (30/7/2019).

Warganet heboh. Pasalnya, peraih diamond play button dari YouTube ini telah vakum menulis twit sejak 2017.

Baca juga: Heboh Warga Twitter Blokir Atta Halilintar dan Gelombang Kepopuleran

Namun, di tengah ramainya tagar #atta muncul ajakan untuk memblokir akun twitter Atta Halilintar.

Usai heboh dengan tagar #atta dan ajakan memblokir akun twitter YouTuber Atta Hallilintar, kini mereka kembali heboh dengan kemunculan petisi untuk Atta.

Petisi itu bertajuk "Kembalikan ATTA ke YouTube, jauhkan ATTA dari Twitter" dan dimuat dalam situs change.org pada Selasa (30/7/2019) oleh pemilik akun Asek Inaja.

"Ayo pertahankan keamanan dan kenyamanan kerecehan warga twiiter, abadi kan kemissqueenan warga twiiter, jauhkan dari area pameran kekayaan. Bantu jauhkan ekosistem twiiter dari manusia² ria," tulis pemilik akun tersebut dalam petisinya seperti dikutip Kompas.com, Kamis (1/8/2019).

Hingga hari ini, petisi tersebut telah ditandatangani oeh 1.643 orang dan jumlahnya terus bertambah.

Baca juga: Setelah Trending #Atta, Kini Muncul Petisi Kembalikan Atta Halilintar ke YouTube

 

 

 

 

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com