Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bams Cerita Perbedaan Manggung Solo dan Bersama Samsons

Kompas.com - 09/08/2019, 18:26 WIB
Dian Maharani

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com – Mantan vokalis dari grup band Samsons, Bams menceritakan perbedaan saat berada di band dan bernyanyi solo.

Bams mengaku ada beberapa hal yang tidak bisa ia lakukan selama berada di dalam band.

“Lagu–lagu solo saya ini kan memang sangat berbeda dengan genre lagu saat saya masih berada di dalam band. Jadi memang lebih fun dan bisa lebih menari aja sih. Yang dulu juga bisa nari sih, cuman kan beda ya,” ujar Bams dalam jumpa pers Jakarta Weekday Festival di Senayan City, Kamis (8/8/2019).

Baca juga: Bams Eks Samsons Tak Menyangka Bakal Bentuk Duo bersama Ibunda

Selain itu Bams juga mengaku banyak yang mengenalnya saat menjadi dirinya yang saat ini, bukan dari band dulu, terutama kaum milenial.

“Lucu sih kalau saya manggung, saya jadi melihat perbedaan menari 2 generasi gitu. Pas saya bawain lagu zaman di band dan sekarang benar-benar beda jauh. Dua–duanya memang bisa goyang tapi dalam segmentasi yang berbeda ya," ujar dia.

Penyanyi 36 tahun ini mulai dikenal melalui bandnya yaitu, Samsons. Bams kemudian memutuskan untuk hengkang dari band yang membesarkan namanya itu pada tahu 2012 lalu.

Saat ini Bams disibukkan dengan karier solonya. Ia akan tampil dalam Jakarta Weekday Festival pada tanggal 24 Oktober 2019 nanti di Helipad Parking Lot GBK, Jakarta.

(SHERLY ANGELINE)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com