Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Garda Satwa Sebut Konten Makan Gurita Hidup Ria Ricis Timbulkan Kengerian

Kompas.com - 01/09/2019, 08:07 WIB
Sherly Puspita,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Garda Satwa menilai konten makan gurita hidup YouTuber Ria Ricis menimbulkan kengerian.

Ada pun video tersebut diunggah dalam kanal YouTube Ricis Official dengan judul "PERTAMA KALI MAKAN GURITA Hidup! MUKBANG KOREA tersiksa!" dan tayang pada 22 Agustus 2019.

"Sebenarnya saya sudah melakukan riset begitu ya, youtuber-youtuber lain. Agak berbeda dengan gurita yang dimakan Ricis gitu kan," ujar Sekretaris Garda Satwa Indonesia Anisa Ratna Kurnia ketika dihubungi Kompas.com, Sabtu (31/8/2019).

"Kalau yang lain kan dipotong-potong dulu meskipun masih menggeliat-geliat. Terus ada yang kepalanya aja yang udah enggak ada. Kan kalau yang Ricis makan kan terlihat utuh dan terlihat mengerikan dan judulnya pun gurita hidup begitu hlo," paparnya.

Anisa menambahkan pihak Garda Satwa telah menemui tim Ricis untuk menyampaikan protesnya ini.

Menurut Anisa, pihak Ricis menyebut sebenarnya gurita tersebut sudah dalam keadaan mati dan aman untuk dikonsumsi.

Tim Ricis menyebut gurita bergerak karena pengaruh garam dan bumbu-bumbu lain.

Pernyataan itu seperti klarifikasi Ria Ricis melalui fitur Insta Story pada akun Instagram @riaricis1975.

"Tapi saya aja yang udah dewasa berpikir itu gurita hidup jika tidak diberi penjelasan oleh Ricis. Ini setelah kita up kan baru dikasih penjelasan sama Ricis," lanjut Anisa.

Ia meminta Ricis segera mengganti judul video tersebut agar tak menimbulkan salah paham.

Menurut Anisa, tak semua subscriber Ricis sudah dewasa dan mengetahui bahwa gurita tersebut sudah mati.

Baca juga: Kritik Konten Makan Gurita Hidup, Garda Satwa Temui Tim Ria Ricis

"Takutnya subscriber-nya Ricis kan kebanyakan masih anak-anak, mikirnya itu masih hidup kan. Enggak semua subscribernya itu punya instagramnya, enggak semua tau klarifikasinya," sebut Anisa.

Hingga berita ini diturunkan, Kompas.com masih mencoba menghubungi Ria Ricis dan tim untuk meminta keterangan lebih rinci terkait masalah ini.

Baca juga: Klarifikasi Ria Ricis Soal Konten Makan Gurita Hidup yang Tuai Kontroversi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau