Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kaca Mobil Rico Ceper Dipecah Maling Saat Ditinggal Shalat Jumat

Kompas.com - 21/09/2019, 07:27 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Kurnia Sari Aziza

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presenter Muhammad Rinko Safinka atau yang karib disapa Rico Ceper sedang tertimpa musibah. 

Sebab, kaca mobil pribadinya dipecah saat ditinggal menunaikan shalat Jumat di Masjid Raya Bintaro, Tangerang Selatan, Jumat (20/9/2019).

Karena kejadian itu, tas milik Rico di dalam mobil raib digondol maling. 

"Biar pak polisi lagi bekerja. Intinya mau shalat jumat biasa, (mobil diparkirkan di) parkiran biasa, normal. Lagi apes saja mungkin (mobil) dibobol, ada orang maling, tas kantor hilang," ujar Rico Ceper saat dihubungi wartawan, Jumat malam.

Baca juga: Gugup Saat Laporan, Rico Ceper Tabrak Mobil di Polsek Pondok Aren

Beruntung, laptop yang juga berada di dalam mobilnya tak ikut digondol maling. 

"Enggak ada laptop, cuma buku agenda kerja. Sedikit kontrak kerja dan dua buku tabungan. Sudah. Selainnya enggak ada," kata Rico.

Setelah tahu tasnya digondol maling, Rico langsung memblokir dua rekening tabungannya. 

Baca juga: Jadi Korban Pecah Kaca Mobil, Rico Ceper Rugi Rp 14 Juta

"Tapi dokumen buku tabungan itu saya udah telpon ke bank bersangkutan, sudah diblokir," ujar Rico.

Sebelumnya, melalui akun Instagramnya, Rico Ceper mengunggah kondisi kaca mobil belakangnya yang pecah. 

"cm bs istighfar,,abis sholat jumat di masjid raya bintaro jaya sektor 9,pas balik ke mbl ehh dpt musibah,,,kaca mbl dipecah !! ????tas ktr/kerja ‘raib’!" Tulis Rico seperti dikutip Kompas.com, Jumat.

Kejadian ini sudah dilaporkan Rico Ceper ke Polsek Pondok Aren, Tangerang Selatan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com