Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Abi Cancer, Aktor Laga Tanah Air Pemeran Wiro Sableng

Kompas.com - 23/03/2020, 20:49 WIB
Azizah Pamugarwati,
Kurnia Sari Aziza

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Radityo Wibowo yang lebih dikenal dengan nama Abi Cancer merupakan seorang aktor laga asal Indonesia.

Ia memulai kariernya dengan terjun ke dunia seni peran di Tanah Air, mengawalinya dengan menjadi pemeran pendukung di sejumlah sinetron.

Kariernya meroket ketika ia menjadi pengganti Ken-Ken sebagai pemeran Wiro Sableng serial Wiro Sableng musim kedua tepatnya di episode 59 hingga 91.

Baca juga: Pesan Terakhir Abi Cancer, Pemeran Wiro Sableng, Sebelum Meninggal

Beberapa judul yang telah Abi Cancer bintangi yakni Peramal Sinting dan Pendekar Kecapi, Purnama Berdarah, Mawar Merah Menuntut Balas, dan lain-lain. 

Selain itu, ia juga pernah membintangi film laga The Raid (2012) bersama Iko Uwais dan Joe Taslim.

Namun, kabar duka datang dari sang aktor, Abi Cancer mengembuskan napas terakhirnya di usia 44 tahun pada Minggu (22/3/2020) karena mengalami serangan jantung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com