Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Debut Akting, Kang Daniel Ungkap Karakternya dalam Drama Rookie Cops

Kompas.com - 13/01/2022, 10:29 WIB
Christy Tolukun,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

Sumber Soompi

KOMPAS.com – Eks member boy group Wanna One, Kang Daniel, baru-baru ini berbicara tentang debut aktingnya dalam drama Rookie Cops.

“Rasanya seperti memasuki kehidupan orang lain. Saya pikir ada pesona khusus untuk akting yang berbeda dari tampil di atas panggung,” ujar Kang Daniel, seperti dilansir dari Soompi, Kamis (13/1/2022).

“Ini pertama kalinya aku berakting, dan aku sangat gugup berada di lingkungan yang asing, tapi aku bisa menikmati syuting berkat bantuan berbagai anggota staf dan sesama aktor,” lanjutnya.

Baca juga: Debut Akting di Rookie Cops, Kang Daniel: Saya Sangat Gugup, tapi Menikmati

Aktor sekaligus penyanyi itu juga mengungkap karakternya dalam drama tersebut. Dalam Rookie Cops, Kang Daniel berperan sebagai Wi Seung Hun.

“Wi Seung Hyun adalah karakter berdarah panas yang tidak tahan ketidakadilan ketika dia melihatnya. Dia tampak acuh tak acuh, tapi ternyata dia cukup hangat,” kata Kang Daniel.

Menyikapi peran Kang Daniel, produser drama tersebut turut berkomentar.

Baca juga: Drama Rookies Rilis Teaser Perdana, Dibintangi Kang Daniel dan Chae Soo Bin

“Ketulusan dan antusiasme Kang Daniel untuk akting luar biasa. Drama ini akan menjadi kesempatan untuk menemukan pesona baru Kang Daniel,” kata produser Rookie Cops.

Rookie Cops adalah serial orisinal Disney+ baru yang berkisah tentang sekelompok mahasiswa baru yang memasuki universitas kepolisian dan bekerja menuju impian mereka.

Selain Kang Daniel, drama ini juga dimainkan oleh Chae Soo Bin, Lee Shin Young, Park Yoo Na, Park Seong Jun, Min Dohee, Kim Woo Seok, dan Cheon Young Min.

Baca juga: Lirik Lagu Fly - Kang Daniel X Chancellor

Drama ini akan menceritakan kisah-kisah lucu dan menyegarkan dari delapan mahasiswa polisi dan kehidupan kampus mereka yang mengasyikkan.

Rookie Cops akan tayang perdana pada 26 Januari 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau