Lady Gaga di pentas MTV Video Music Awards 2013, Barclays Center, New York City, 25 Agustus 2013 waktu setempat. (Larry Busacca/GETTY IMAGES NORTH AMERICA/AFP)
LONDON, KOMPAS.com — Lady Gaga, untuk ketiga kalinya, mencetak album terlaris di Inggris, Minggu (17/11/2013). Dengan album ARTPOP, Lady Gaga menyingkirkan album rapper Eminem dari posisi teratas sebelumnya, berdasarkan data dari Official Charts Company.
Selain album terlaris, Lady Gaga juga menempatkan satu single hitsnya, "Do What U Want", di peringkat sembilan. Lagu ini merupakan kolaborasinya dengan R Kelly.
Pada peringkat album, Eminem menempati peringkat kedua, menahan entri baru dari penyanyi senior Canada, Celion Dion, dan grup pop Little Mix dari Inggris, pada peringkat ketiga dan keempat. Sementara DJ asal Belanda yang baru berusia 17 tahun, Martin Garrix, menempatkan single-nya di posisi teratas. Dengan hits "Animal", dia menjadi artis termuda yang menempati peringkat pertama tangga lagu pada tahun ini. Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Raisa, Yang Ceria dari Bulan November https://entertainment.kompas.com/read/xml/2013/11/17/1134537/Raisa.Yang.Ceria.dari.Bulan.November.https://asset.kompas.com/crops/RZEzMCxNY1x155C0vojFSbgt7ck=/0x0:0x0/195x98/data/photo/2013/10/02/1811032Raisa2t.JPG