Cerita bermula ketika Hanum Salsabiela (Acha Septriasa) mengikuti suaminya, Rangga Almahendra (Abimana Aryasatya), yang menjalani studi S-3 di Vienna, ibu kota Austria. Pada awalnya, Hanum menikmati hari-harinya berkeliling kota. Hingga pada suatu saat, dia bertemu dengan Fatma Pasha (Raline Shah), perempuan asal Turki yang tinggal di Vienna. Fatma kemudian menunjukkan kepada Hanum jejak-jejak Islam yang ada di Vienna.
Dalam film yang diangkat dari novel berjudul sama karya Hanum Salsabiela ini, Fatma digambarkan sebagai seorang perempuan Muslim yang sabar dan pasrah. Dia memiliki seorang anak bernama Aisye (Gecca Tavvara) yang kritis. Hari-hari Hanum pun berubah menjadi penjelajahan. Fatma mengajaknya ke beberapa tempat seperti museum sejarah Vienna, di mana ditunjukkan bagaimana Kara Mustafa Pasha dari Turki memimpin serangan ke Vienna pada tahun 1683.
Bagaimana seorang Muslim tinggal di Eropa juga digambarkan dalam film ini. Rangga misalnya, harus memutuskan pilihan sulit ketika dihadapkan pada waktu ujian yang bertepatan dengan waktu shalat Jumat.
Dramatika film ini dibangun dengan kisah hidup Aisye yang menderita kanker. Hanum mengetahuinya secara tidak sengaja. Itu pula yang menjadi salah satu alasan mengapa Aisye tak mau melepas hijabnya meski diminta oleh pihak sekolah karena ia kerap diolok-olok. Kepala Aisye yang botak karena kemoterapi yang dijalaninya, menjawab sikapnya selama ini yang senantiasa penuh syukur dan bersemangat dalam menjalani hidup.
Film yang diproduksi Maxima Pictures ini juga cukup mengejutkan, mengingat sebelumnya Maxima lebih banyak memproduksi film-film berbau seks dan horor, seperti Tali Pocong Perawan, Sumpah Pocong di Sekolah, Suster Keramas, hingga Air Terjun Pengantin. Ody Mulya Hidayat dari Maxima mengungkapkan, film dibuat berdasarkan tren yang ada saat ini.
Duta Besar Uni Eropa untuk ASEAN, Olof Skoog, mengapresiasi film ini. Dia mengungkapkan, toleransi masih menjadi permasalahan di Eropa, seperti juga di negara lain. "Namun, kita jangan hanya fokus pada perbedaan saja, tetapi pada hal-hal yang bisa menyatukan," tuturnya. (UTI)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.