"Sekarang ada sekelompok tunarungu, mengapa mereka begitu, ini eksploitasi kaum disable. Saya menyesal tak ada di rumah, kalau ada di rumah, pasti saya akan cari tahu siapa yang suruh,” tutur Dhani dalam wawancara di Gedung Dewan Pers, Jakarta, pada hari yang sama.
Suami penyanyi Mulan Jameela ini menduga ada seorang dalang di balik unjuk rasa tersebut. Ia curiga pembunuhan karakter terhadap dirinya sudah diatur sejak tweet palsu tentang nazar memotong alat kelamin itu mulai disebarkan.
"Ini terkoordinir oleh mereka yang melepas tweet awal. Ada orang tega memanfaatkan orang tunarungu. Saya tahu itu settingan," ujar Dhani.
Dhani sudah menjelaskan bahwa kicauan tersebut merupakan tweet palsu. Berkat kicauan itu pula, Dhani melaporkan 17 situs web ke Dewan Pers karena memublikasi tweet palsu tersebut menjadi berita. Ia juga mengaku belum pernah dikonfirmasi mengenai kicauan itu.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.