"Karakter suara dia kuat banget, lagunya dibawain orang lain belum tentu enak. Pokoknya, dia 'King of Pop' kita (Indonesia)," kata Yuni ketika diwawancara oleh Tribunnews.com per telepon, Selasa (10/2/2015).
Ibu dua anak tersebut mengaku mulai mendengarkan lagu-lagu Rinto sejak ia masih kecil. Menurut Yuni, hanya lagu-lagu Rinto saat itu yang populer sehingga para penonton memadati konsernya di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
"Lagu dia yang pernah saya bawakan (dalam album), 'Katakan Sejujurnya'. Kalau ditanya saya favorit dengerin lagu dia, ya, dan semua lagunya saya hafal," ceritanya.
"Pokoknya, dia tuh gila banget deh lagu dan suaranya, sudah kayak satu box yang enggak bisa dipisah-pisah," kenangnya.
Penyanyi berambut pendek itu mengungkapkan pula, ia telah mengetahui Rinto sudah lama sakit. Vokalis bertubuh mungil tersebut pun salut atas ketegaran Rinto menghadapi penyakitnya.
"Terus, yang hebat lagi, Tante Lily (istri Rinto, Lily Kuslolita) mendampingi terus suaminya," imbuhnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.