Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Madonna Jatuh di Panggung Brit Awards 2015

Kompas.com - 26/02/2015, 13:27 WIB
Reuters/Dok BBC Indonesia Madonna jatuh di anak-anak tangga panggung ketika sedang menyuguhkan lagu Living for Love dalam pergelaran Brit Awards 2015, di The O2 Arena, London, Inggris, Rabu (25/2/2015) malam waktu setempat.
LONDON, KOMPAS.com -- Bintang pop internasional Madonna (56) jatuh di panggung ketika menyanyikan sebuah lagu dalam perhelatan Brit Awards 2015, yang diadakan di The O2 Arena, London, Inggris, pada Rabu (25/2/2015) malam waktu setempat.

Penyanyi tersebut tersungkur ketika seorang penari latar mencoba menarik jubahnya selagi ia menaiki anak-anak tangga panggung. Madonna tampak ikut tertarik dan jatuh di lantai. Namun, beberapa saat kemudian, Madonna bangkit dan kembali menyanyikan lagunya itu, "Living for Love".

Madonna lalu merilis pernyataan yang menyebutkan bahwa ia baik-baik saja dan jubahnya diikat terlalu kencang.

"Tiada yang bisa menghentikan saya dan cinta benar-benar membangkitkan saya. Terima kasih atas ucapan baik Anda semua," tulisnya pada akun Instagram miliknya.

Madonna jatuh pada akhir perhelatan yang menobatkan album Ed Sheeran yang bertajuk X sebagai Album Terbaik dan Penyanyi Pria Inggris Terbaik.

Selain Sheeran, Sam Smith meraih dua piala dalam kategori Artis Pendatang Baru Terbaik dan Penyanyi Inggris Tersukses di Dunia. Hal itu amat mungkin menjadi pengakuan dewan juri Brit Awards 2015 atas pencapaian Sam Smith dalam Grammy Awards 2015 pada 8 Februari 2015 waktu Los Angeles, California, AS.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau