"Saya nervous sekali tadi!" kata pria kelahiran Westlake, Louisiana, AS, ini dengan singkat, ketika diwawancara oleh Kompas.com pada Rabu (4/3/2015) sore di Warung Warner atau WarWar, Jakarta.
Ketika ditanya mengapa ia gugup, Joshua menjawab, "Mungkin karena penampilan itu merupakan yang pertama bagi saya di sini. Apalagi, saya bernyanyi di depan para wartawan yang hadir."
Namun, Joshua juga mengaku, ia merasa sangat gembira menyambut penampilannya dalam Java Jazz Festival 2015.
"Namun, saya merasa excited sekali, karena ini merupakan kali pertama saya akan tampil di sebuah festival musik di Indonesia," katanya lagi.
Joshua, yang pernah bernyanyi di hadapan Presiden AS, Barack Obama, di Gedung Putih, Washington DC, pada 2013, akan tampil dua kali dalam Java Jazz Festival 2015 di Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayorran, Jakarta Pusat. Pada 7 Maret, ia akan menyanyi di BIG TV Stage, mulai pukul 23.30 WIB, dan pada 8 Maret di Semeru Straight Ahead Hall Stage, mulai pukul 20.45 WIB.
Seperti diketahui, Java Jazz Festival 2015 akan dilangsungkan selama tiga hari, yaitu pada 6, 7, dan 8 Maret.
Selama berada di Jakarta, selain manggung dalam Java Jazz Festival 2015, Joshua, yang merupakan artis label rekaman Warner Music dari AS, juga tampil dalam episode perdana Warung Warner atau WarWar. Acara musik tersebut diselenggarakan oleh Warner Music Indonesia (WMI) bersama Kompas.com dan rumah produksi Sinergi. Acara itu diadakan di Warung Warner pada Rabu (4/3/2015) malam dan live streaming (tayangan langsung melalui jarigan internet)-nya dilangsungkan di Kompas.com.
Di samping Joshua, dalam Warwar hadir pula dua penyanyi WMI, Hanin Dhiya dan Ghaitsa Kenang.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.