Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Parade 8 Paduan Suara Mahasiswa Akan Meriahkan 70 Tahun Kemerdekaan Indonesia

Kompas.com - 20/08/2015, 19:19 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com -- Agustus identik dengan warna merah putih, semangat, patriotik, lagu-lagu perjuangan dan aneka atribut pelengkap lainnya yang menandai kemerdekaan. Terlebih tahun ini, Indonesia merayakan 70 tahun kemerdekaannya.

Turut bangga dengan usia 70 tahun bangsa Indonesia,  Bentara Budaya Jakarta menggelar Parade Paduan Suara Mahasiswa yang akan melantunkan tembang-tembang pujaan Tanah Air dan lagu-lagu daerah sebagai tanda cinta dan bakti pada bangsanya.

Sejumlah paduan suara mahasiswa turut berpartisipasi selama dua hari pementasan, yakni 20 dan 21 Agustus 2015. PSM Ultima Sonora Universitas Multimedia Nusantara, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta, Universitas Kristen Indonesia, The Voice of Universitas Bunda Mulia, Universitas Tarumanagara, Universitas Padjadjaran Bandung, Universitas Mercu Buana dan Paragita Universitas Indonesia diagendakan tampil dalam acara ini.

Sementara pada hari ketiga, 22 Agustus 2015, akan tampil Fombi (Forum Musik Tembi) Musica & JTTF (Journey to The Future) dengan konduktor Puput Ramuditya yang mempersembahkan sejumlah tembang Tanah Air dengan aransemen yang diracik komposer Singgih Sanjaya, sekaligus berkolaborasi bersama perwakilan dari delapan paduan suara mahasiswa dengan menghadirkan bintang tamu vokalis Aning Katamsi dan Nisfulail Dwi Puspita, serta solo piano Angelica Liviana.

Ode bulan Agustus tidak hanya digelar di Bentara Budaya Jakarta, tetapi juga di Bentara Budaya Bali pada 22 Agustus dengan menampilkan lima paduan suara mahasiswa yaitu Voice of Bali Universitas Udayana, Bahana Suara Undiknas, Universitas Dhyana Pura dan Voice of STIKOM (VOS).  

Bentara Budaya Yogyakarta akan menampilkan paduan suara tingkat SMA yaitu Stella Duce, Santa Maria, Van Lith, Pangudi Luhur, SMA 6, SMA 11 dan Sekolah Menengah Musik pada 29 Agustus.

Sedangkan Balai Soedjatmoko Solo juga melibatkan paduan suara sekolah dan paduan suara mahasiswa. Meriahkan 70th kemerdekaan Indonesia dengan menggaungkan tembang kebangsaan bersama ratusan generasi muda se-Indonesia pada 31 Agustus 2015.

Parade 8 Paduan Suara Mahasiswa :  
- Ultima Sonora Universitas Multimedia Nusantara
- Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta
- Universitas Kristen Indonesia
- The Voice of Universitas Bunda Mulia
- Universitas Tarumanagara
- Universitas Padjadjaran Bandung,
- Universitas Mercu Buana
- Paragita Universitas Indonesia.  
 
Orkestra:  Fombi Musica & JTTF (Journey to the Future)
Conductor:  Puput Pramuditya
Arranger:  Singgih Sanjaya

Bintang tamu
Solo vokal:  Aning Katamsi & Nisfulail Dwi Puspita
Solo piano:  Angelica Liviana

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com