JAKARTA, KOMPAS.com — Penyanyi dangdut Zaskia Gotik tiba di gedung Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (24/3/2016) siang.
Kira-kira pukul 12.30 WIB, Zaskia, yang mengenakan blus putih dan celana jins, tiba sambil menggandeng sang kekasih, Arief Fitriansah.
"Saya ngobrol dulu, ya," kata pelantun "Goyang Itik" itu ketika dihampiri oleh para wartawan.
Setelah lebih kurang satu menit bercakap-cakap dengan kuasa hukumnya dari perusahaan rekaman Nagaswara, Edy Ribut Harwanto, Zaskia kemudian berjalan masuk ke gedung Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus).
Kedatangan Zaskia itu bukan untuk diperiksa sebagai saksi atas kasus dugaan pelecehan Pancasila, melainkan untuk menyaksikan LSM Komunitas Pengawas Korupsi (KPK) mencabut gugatan mereka terhadap Zaskia.
"Neng turut menyaksikan pencabutan," katanya.
Telah diberitakan, LSM KPK dan Zaskia sudah menandatangani nota kesepahaman damai dalam pertemuan di kantor Nagaswara, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (23/3/2016).
"Kami ikhlas memaafkan Zaskia Gotik," kata Ketua Umum LSM KPK Mochammad Firdaus Oiwob.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.