Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Julia Perez Ingin Buat Rumah Singgah untuk Penderita Kanker

Kompas.com - 02/05/2016, 20:56 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran dan penyanyi dangdut Julia Perez atau lebih dikenal sebagai Jupe berencana membuat rumah singgah bagi penderita kanker.

Alasannya, Jupe ingin hidup dan jerih payahnya sebagai pekerja hiburan dapat bermanfaat bagi khalayak banyak.

"Jadi gini, selama ini aku lagi mencari rumah untuk kehidupan yang bermanfaat buat orang banyak," kata Jupe saat dijumpai di halaman Gedung RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (2/5/2016).

Dari niat tersebut, Jupe pun berniat membeli rumah dengan menjual sebuah mobil pribadinya. Namun, harga yang ditawar pembeli tidak cocok.

"Kayaknya orang tahu kalau saya jual (mobil) butuh, jadi suka dimurah-murahin. Kan enggak adil juga, saya butuh buat manfaat orang banyak," ujar istri pemain sepakbola asal Argentina, Gaston Castano itu.

Karena ketidakcocokkan harga itu, Jupe pun mengurungka niat menjual mobilnya. Jupe mengaku akan memakai rumah milik orangtuanya yang berada di sekitar Pondok Rangon, Jakarta Timur, untuk menjadi rumah singgah.

"Saya mau bermanfaat, jadi itu untuk anak-anak yang lagi berobat jalan, sakit, dan lain-lain," kata Jupe.

"Saya juga kan mikirin makanannya. Saya bilang sama mama buat benerin kompornya," tambah dia.

Menuru Jupe, ia ingin orang-orang yang mengidap kanker bisa merasakan kebahagiaan ditempat singgahnya kelak. Sebab, penderita kanker haruslah mendapatkan perhatian khusus.

"Karena kan kalau (pengidap) kanker harus yang happy-happy. Makanya rumah nanti saya mau desain yang happy-happy, halaman belakang akan saya buat tanaman."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau