Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jual Album CD dan "Merchandise", NOAH hingga Geisha Masuk Toko "Online"

Kompas.com - 26/05/2016, 15:47 WIB
Dian Reinis Kumampung

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Sejumlah artis musik terkenal, antara lain NOAH, Geisha, Ungu, dan Sheryl Sheinafia, yang masih mengeluarkan album CD, memilih menjual karya mereka itu melalui toko online, karena sejumlah toko fisik atau offline sudah tutup.

Selain itu, mereka juga menjual merchandise resmi mereka lewat toko online.

"Seneng ya (bisa berjualan lewat toko online), ketika terpuruknya penjualan fisik ya. Tadi sempat denger ya, fans Jakarta kan gampang, di luar Jakarta susah buat dapetin merchandise band kan? Nah, dengan adanya ini (toko online), jadi lebih mudah," kata Ariel, vokalis NOAH, di fX Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (25/5/2016).

"Lebih memudahkan mendapatkan merchandise band ya, dengan bergabung dengan store online," ucap Loekman, gitaris NOAH.

Enda, gitaris Ungu, juga berpendapat sama. Selama ini, terang Enda, para penggemar Ungu kesulitan mendapatkan toko offline yang menjual album CD dan merchandise asli artis musik kesayangan mereka.

Ia berharap kerja sama dengan toko online bisa menjadi jalan keluar.

"Pernah dapetin, fans-nya dapetin merchandise tidak resmi. (Atas) ini semuanya, juga banyak fan yang gelisah kan," tutur Enda.

Sementara itu, menurut vokalis Sheryl Sheinafia, penjualan merchandise dan CD melalui toko online sudah akrab bagi masyarakat yang kini telah mengenal internet.

"Zaman digital sudah enggak asing. Semua buat musik kan digital dan fans sudah mulai download. Wadah ini kan, semua pesenan sudah sampai di depan pintu kita," ujar Sheryl.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau