Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rizal Mantovani Memahami Warna

Kompas.com - 28/05/2016, 15:30 WIB


JAKARTA, KOMPAS.com - Sutradara Rizal Mantovani (48) tak pernah menghitung berapa banyak klip musik yang pernah ia sutradarai. Ia mengira, sejak 1993, lebih dari 300 judul lagu ia buatkan videonya.

Rizal biasanya sangat mementingkan diskusi yang cair dengan musisi sebelum membuat video.

"Akan bahaya kalau duduk bareng dengan artis lalu dia hanya ngomong terserah. Itu enggak enak. Saya inginnya ada argumentasi, ada omongan dari dua pihak," kata Rizal ketika ditemui di kawasan Sudirman, Jakarta, Rabu (25/5).

Salah satu musisi yang menurut Rizal enak untuk diajak kerja sama adalah Noah. Menurut Rizal, Noah sudah memahami gaya dan caranya bekerja. Rizal membuat klip video Noah sejak bernama Peterpan dengan lagu "Topeng" dari tahun 2003.

Sutradara film Jelangkung (2001) ini juga berulang kali bekerja sama dengan Iwa K. Rizal membuatkan klip video untuk lagu "Ku Ingin Kembali" pada 1993. Itu adalah klip video komersial pertama Rizal.

Ia lantas dikenal sebagai sutradara yang berani memainkan warna-warna tegas. Namun, Rizal juga mengikuti perkembangan tren produksi video musik hingga hari ini. Kini, Rizal banyak bermain dengan warna lembut atau pastel, tanpa kehilangan ciri khasnya.

"Saya ada di industrinya (musik) jadi harus paham tren visual apa yang sedang terjadi. Saya simak klip video Taylor Swift, pelajari penggunaan warnanya walau tak harus diikuti," ujar Rizal yang gemar memakai topi ini.

Selain menyimak video musik yang sedang jadi tren, Rizal juga mencermati foto-foto yang ada di majalah. Gaya pewarnaan pada wujud cetak itu terkadang ia adaptasi ke dalam video.

"Adaptasi pemilihan warna adalah salah satu cara untuk mengikuti perubahan selera penonton. Seperti pada musik, selera penonton juga berubah," kata Rizal yang bersiap shooting untuk film bioskop terbarunya, The Naked Traveler. (HEI)

Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi 28 Mei 2016, di halaman 32 dengan judul "Memahami Warna".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau