Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Whulandary Herman Berbuka Puasa dengan Putih Telur

Kompas.com - 01/07/2016, 06:54 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Model Whulandary Herman (27), mengaku hanya menyantap putih telur dan air jeruk kelapa ketika berbuka puasa.

"Aku enggak muluk-muluk. Biasanya makan putih telur berapa biji dan air jeruk kelapa," ucap pemain film Bidadari Terakhir ini dalam wawancara di Plaza Senayan, Jakarta Selatan, Kamis (30/6/2016).

Mengapa hanya itu?

Rupanya Whulan sedang menjalani diet dan di samping itu ia juga seorang vegetarian.

"Aku udah lama enggak makan nasi putih juga. Aku makan kacang-kacangaan. Vegetarian memang susah buat makanan lain," ujarnya.

Ia mengaku sudah dua tahun belakangan mengubah gaya hidupnya menjadi vegetarian. Whulan mengganti semua makanan berbahan hewani ke buah-buahan, sayuran, kentang, dan lainnya.

Puteri Indonesia 2013 ini pun mengatakan, meski pola makannya berbeda, ia tak merasa kelaparan dan tetap sanggup berpuasa.

"Enggak lemes. Sebenarnya itu sugesti, apa yang kamu makan itulah kamu. Setelah biasa, ya biasa aja sih. Insya Allah enggak pernah merasa pusing. Aku diet itu faktor utamanya, nasi putih lumayan gulanya. Suka enggak enak kalau kebanyakan," ucap Whulan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com