Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aura Kasih: Debat yang "Smart"

Kompas.com - 20/11/2016, 17:00 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com -- Perseteruan antar-teman yang biasanya dipicu silang pendapat dan perbedaan preferensi pilihan politik diakui memang semakin sering terjadi di dunia maya lewat akun-akun media sosial (medsos).

Lantaran memang tak suka melibatkan diri dalam perdebatan, penebatyanyi Aura Kasih (28) mengaku kadang sampai harus benar-benar menghindari para penyuka debat di medsos.

"Apalagi kalau mereka suka berpendapat, tetapi menyampaikannya menurutku dengan cara yang kasar. Biasanya aku lalu enggak mau melihat orang itu lagi," ujarnya.

Namun, Aura juga mencoba berhati-hati untuk tidak langsung, misalnya, memutuskan status hubungan pertemanan (unfriend).

Langkah seperti itu dinilainya juga terbilang peka dan bahkan malah bisa memicu pertengkaran lain.

Alternatifnya, memanfaatkan menu pengaturan dalam aplikasi medsos yang digunakan.

Salah satu pilihan cara mengatur agar dirinya dan teman itu sama-sama tak bisa saling memantau atau membaca status dan postingan masing-masing.

Selain itu, sejak awal akan bergabung dalam kelompok-kelompok di medsos, Aura juga akan terlebih dahulu mempelajarinya.

"Kalau mau berdebat, baiknya smart. Jangan sok pintar. Jangan juga sampai dibawa ke dalam hati atau jadi masalah pribadi. Toh, berdebat keras di socmed juga enggak dapat apa-apa," ujar Aura. Iya sih.... (DWA)

Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi 20 November 2016, di halaman 16 dengan judul "Debat yang "Smart"".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com