JAKARTA, KOMPAS.com - Saat mengucapkan ijab kabul dalam prosesi pernikahannya bersama artis peran Tyas Mirasih (30), di Plataran Cilandak, Cilandak KKO Marinir, Jakarta Selatan, Sabtu (8/7/2017), pemain drum Raden Muhamad Soedjono (31) merasa gugup.
"Grogilah, emang saya robot? Ha-ha-ha. Cuma alhamdulillah lancar satu napas. Penghulunya juga langsung bilang sah," ujar Raden dalam jumpa pers usai usai melangsungkan akad nikah.
"Aman aman. Dari kemarin malah enggak deg-degan ya," sambung Tyas yang duduk di samping kirinya.
Masih kata Raden, dirinya tidak merasa gugup sebelum hari pernikahannya.
"Saya malah bingung sendiri orang pada nanya, 'Deg-degan enggak?' Kok, saya enggak deg-degan. Jangan-jangan saya yang salah nih kok enggak deg-degan," kata drummer band Roxx ini.
Di samping itu, Raden juga mengatakan bahwa teks ijab kabul yang sudah dihapalkan sebelumnya memang disediakan. Namun, ia lebih memilih untuk mengucapkannya langsung.
"Iya, pakai ngapalin. Tapi justru tadi teksnya enggak saya baca soalnya saya harus menatap walinya langsung. Kebetulan kakaknya Tyas kan. Enggak enak kalau misalkan baca atau nyontek," ujar Raden.
Sebelumnya diberitakan, sebelum menikah Tyas melangsungkan pengajian yang digelar di kediamannnya di Depok, Jawa Barat, Rabu (4/7/2017).
Ia dilamar sang kekasih saat keduanya berlibur ke Jepang pada akhir Januari 2017 lalu.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.