Menurut dia, ia akan menghilangkan interaksi berlebihan seperti yang kerap terjadi pada konser-konser penyanyi lain dalam konsernya nanti.
"Saya ingin punya konsep konser yang tidak terlalu banyak ngobrol. Saya bukan seorang motivator atau stand up comedy, tapi saya penyanyi," ujarnya di Hard Rock Cafe, Sudirman, Jakarta Selatan, Selasa (25/7/2017).
Marcell mengatakan, secara pribadi ia merasa terganggu ketika menonton konser dengan penyanyi yang terlalu banyak berinteraksi dengan penonton.
Meski tak banyak mengobrol, Marcell berjanji tidak akan berdiam diri ataupun mengabaikan penonton yang hadir.
Ia sudah mempunyai cara bagaimana memanjakan penonton dalam konser perayaan 15 tahun berkarier di industri musik sekaligus perayaan ulang tahun ke-40 nanti.
"Saya akan tetap memanjakan penggemar saya. Saya ingin yang simpel sih," ucap dia.
Konser Marcell yang bertajuk 'Once In A Lifetime' itu akan diiringi oleh band yang dipimpin Rishanda Singgih. Ia juga akan berkolaborasi dengan penyanyi yang masih ia rahasiakan identitasnya.
https://entertainment.kompas.com/read/2017/07/25/193334910/marcell-siahaan--saya-penyanyi-bukan-motivator