Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ingin Terbitkan Buku, Augie Fantinus Belajar Menulis darI Ahlinya

Ia belajar untuk pembuatan bukunya berjudul 'Jump' yang menceritakan tentang pengalamannya menjadi manajer Timnas Basket Putri Indonesia pada Sea Games 2015 di Thailand.

"Enggak gampang ya, karena tulisan saya jelek. Jadi banyak belajar dan nanya sama orang-orang," ujar Augie saat dihubungi Kompas.com, Rabu (26/7/2017).

"Saya ngobrol sama penulis yang sudah biasa nulis kayak Pandji Pragiwaksono, Dewi Lestari, gimana cara nulis buku. Nulis itu kan enggak hanya menceritakan, tapi kan memainkan emosi juga. Saya banyak belajar dari mereka," lanjutnya.

Butuh waktu selama satu tahun bagi Augie untuk menulis buku yang akan diterbitkan oleh Bentang Pustaka itu. Buku itu rencananya akan diterbitkan pada 10 Agustus 2017 mendatang dengan diawal dicetak 3000 buku.

Augie mengatakan, bahwa ada tiga poin yang ingin ia ceritakan dalam bukunya itu. Pertama adalah membicarakan tentang olahraga basket di Indonesia, kebanggaan Augie terhadap Indonesia, dan soal manajemen.

"Pengalaman saya enggak semua orang dapati. Augie Fantinus bukan atlet, tapi punya medali perak Sea Games. Itukan selalu jadi kebanggaan buat saya," kata dia.

"Itu selalu saya pajang terus. Itu jadi hal menarik dan saya harus ceritakan ke banyak orang bahwa perjalanan tidak gampang, terutama anak muda. Rintangan dan masalah selalu ada, tapi kita jalani dengan fokus bisa meraih prestasi. Saya cuma ingin sharing banyak," kata dia.

Augie pun mendedikasikan buku ini untuk generasi muda Indonesia, olahraga Indonesia, dan tentunya untuk masyarakat Indonesia agar lebih cinta lagi terhadap Indonesia.

https://entertainment.kompas.com/read/2017/07/27/054500610/ingin-terbitkan-buku-augie-fantinus-belajar-menulis-dari-ahlinya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke