Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

David NAIF: Sebenarnya Saya Masih Mau Nyanyi 97 Lagu Lagi

Dengan cara bercanda, mereka menyampaikan keinginan mereka untuk tampil lebih lama.

"Maturnuwun Yogyakarta, (para penonton) yang sudah datang, semuanya ya. Sebenarnya, saya masih mau nyanyi 97 lagu lagi, tapi waktu memisahkan kita," kata David, vokalis NAIF, pada ujung pertunjukannya bersama NAIF, untuk kemudian meninggalkan panggung dan meladeni swafoto bersama sejumlah penggemarnya.

Sebelum mengakhiri penampilan mereka, para personel NAIF, yaitu David (vokal), Jarwo (gitar), Emil (bas), dan Pepeng (drum) menyuguhkan medley "Air dan Api" dan "Aku Rela".

NAIF membuka pertunjukan mereka dalam Prambanan Jazz Festival 2017 dengan "Piknik". 

Band yang lahir pada 1995 tersebut menebar keceriaan, kejenakaan, kesedihan, dan keromantisan ke para penonton lewat lagu-lagu populer mereka dalam durasi penampilan yang relatif tak panjang itu.

Lagu berikutnya, usai "Piknik", adalah "Televisi".

Suasana menjadi romantis dengan lagu selanjutnya, "Karena Kamu Cuma Satu", dari album berjudul Planet Cinta (2011).

Lagu tersebut diikuti dengan "Benci untuk Mencinta" dari album Retropolis (2005) dan "Posesif" dari album Jangan Terlalu Naif (2000).

Prambanan Jazz Festival 2017 atau yang ketiga diselenggarakan pada 18, 19, dan 20 Agustus 2017.

https://entertainment.kompas.com/read/2017/08/20/151140410/david-naif--sebenarnya-saya-masih-mau-nyanyi-97-lagu-lagi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke