"Gua bermain sebagai Destra. Ia bisa dibilang beroposisi, punya geng. Di mana waktu di sekolah geng bully," kata Gandhi saat berkunjung ke redaksi Kompas.com, Palmerah Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (5/9/2017).
Film karya sutradara Billy Christian mengisahkan 15 anak muda yang sedang mengadakan reuni SMA. Salah seorang di antaranya mengusulkan untuk bermain petak umpet menggunakan boneka ichimatsu dari Jepang. Minako, namanya.
Permainan ini dilakukan dengan memanggil arwah menggunakan boneka. Suasana reuni yang menyenangkan pun berubaha jadi mencekam dan penuh teror.
Akibat permainan itu, beberapa kubu terbentuk. Apalagi ada aturan permainan itu menyisakan satu orang yang hidup. Destra semakin menjadi beringas.
"Destra ini menghalalkan berbagai cara agar bisa selamat dan memenangkan permainan ini," ujarnya.
Adapun Gandhi sendiri tidak asing dengan film-film bertema horor. Ia pernah terlihat dalam film horor seperti film Tuyul, Indera Ke Enam, dan Rumah Malaikat.
"Gua sendiri memang suka main-main film horor. Gua kalau drama agak kurang gimana. Lebih asyikan horor, pengalamannya berbeda," kata dia.
Film produksi Nimpuna Sinema itu rencana akan tayang di jaringan bioskop seluruh Indonesia pada 7 September 2017.
https://entertainment.kompas.com/read/2017/09/05/152144810/gandhi-fernando-lakukan-segala-cara-demi-permainan