Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pesan Khusus dalam Lagu Baby Shark

PR Director Smartstudy pembuat konten lagu "Pinkfong Baby Shark", Jamie Oh, mengungkapkan itu dalam wawancara di Hotel Sheraton, Jakarta Selatan, Rabu (6/9/2017).

"Itu tentang keluarga. Kami tak mau terlalu berlebihan mengedukasi, tapi ini tentang nilai-nilai keluarga," kata Jamie.

Ia mengatakan, tiap gerakan mewakili tiap anggota keluarga. Gerakan tangan yang membuka dan menutup itu ibaratnya seperti mulut hiu, dari kecil hingga yang berukuran besar.

"Misalnya, gerakan tangan untuk mewakili ayah itu lebih besar dan kuat. Sedangkan, gerakan tangan untuk menggambarkan nenek disesuaikan dengan bentuk bibir lansia," ujarnya.

Dalam video, keluarga hiu atau shark juga tampak selalu berenang bersama-sama.

"Itu fun manner dan tentang nilai-nilai kekeluargaan. Kami hanya ingin membuat konten yang anak-anak suka. Kami tak mau membebani anak-anak dengan nilai moral, tapi kami tetap meletakkan edukasi di dalamnya," ucap Jamie.

Sebulan terakhir ini, warganet di Indonesia ramai-ramai mengunggah video aksi joget dengan iringan lagu "Baby Shark" milik Pinkfong dengan hashtag #BabySharkChallenge.

Kini video "Baby Shark" dalam channel YouTube Pinkfong mendapatkan lebih dari 800 juta kali viewer secara global.

https://entertainment.kompas.com/read/2017/09/07/103427810/pesan-khusus-dalam-lagu-baby-shark

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke