Itu yang dimainkan oleh Maxime sebagai Danu dalam film One Fine Day. Danu kekasih Alana. Alana dimainkan oleh Michelle.
"Danu itu agak agresif. Tapi, dia orang yang rela apa pun, sekotor apa pun, untuk bisa menyelamatkan apa yang dia punya," tutur Maxime ketika menghadiri acara peluncuran trailer film One Fine Day di CGV Grand Indonesia, kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Jumat (8/9/2017).
Dalam film yang digarap oleh rumah produksi Screenplay Films itu Alana berkenalan dan menjadi dekat dengan Mahesa (Jefri Nichol).
Hal Itu membuat Danu terbakar api cemburu karena ia sudah memadu kasih dengan Alana selama empat tahun.
Maxime Bouttier mengatakan bahwa berperan sebagai pria yang agresif baru kali pertama itu ia lakukan. Untuk itu, ia melakukan observasi dulu.
"Intinya, gimana bisa kasih lihat orang bahwa agresif seperti ini," ujar pria yang memulai kariernya sebagai model ini.
Mengenai berakting bersama Michelle Ziudith, Maxime Bouttier mengaku tidak mengalami kesulitan.
"Gampang kok, karena kami pernah main film bersama sebelumnya. Malah yang kedua kami bisa eksplor banget," ujar Maxime.
https://entertainment.kompas.com/read/2017/09/08/192035810/maxime-bouttier-tunjukkan-cara-cara-agresif-dalam-one-fine-day