Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Glenn Fredly: Konser Besar Enggak Harus di Ibu Kota

"Serunya, konser ini dibuat di Surabaya ya, jadi bukan di Jakarta. 'Closing The Distance' sebenarnya bisa menggambarkan bahwa konser-konser besar itu enggak harus ada di Ibu Kota, tetapi bisa sekarang di Surabaya, nanti di tempat lain," ujar Glenn di tempat konser itu pada Jumat siang.

"Juga pertemuan antar penikmat musik ada dalam satu area. Jadi, itu juga bisa jadi gambaran bahwa cara kita lihat 'Closing The Distance' tuh enggak hanya mendekatkan mereka yang jauh, tapi juga gambaran musik Indonesia, bisa untuk bikin konser ini tersebar ke mana pun," sambungnya.

Selain itu, konsep utama yang disuguhkan juga menjadi poin penting bagi pelantun "Terpesona" itu.

Glenn Fredly berharap konser tersebut bisa menjadi tolok ukur untuk konser musik lainnya.

"Treatment-nya (untuk konser) pun dipikirkan, ada konsepnya juga. Yang penting adalah treatment untuk mendekatkan musik dengan para penikmatnya, dengan cara LINE," ucapnya.

"Saya mengapresiasi konser ini, mudah-mudahan bisa jadi parameter untuk pembuatan konser-konser lain," tambahnya.

Selain Glenn, ada Isyana Sarasvati, Tulus, dan Sheila on 7 dalam konser tersebut.

https://entertainment.kompas.com/read/2017/09/08/201406910/glenn-fredly-konser-besar-enggak-harus-di-ibu-kota

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke