Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jepang Gunakan Anime untuk Perekrutan Wajib Militer

Japan Self-Defense Forces (Pasukan Bela Diri Jepang) menggunakan karakter-karakter animasi atau anime untuk membantu perekrutan itu.

Poster Tokyo Provincial Cooperation Office dari JSDF untuk perekrutan 2017 menampilkan gambar Tatsuya Shiba, tokoh utama protagonis dalam seri web Jepang yang berjudul The Irregular at Magic High School.

Pada poster itu tulisan-tulisannya menggunakan aksara Jepang.

Tulisan hitam dengan huruf berukuran lebih kecil pada bagian kanan poster tersebut berbunyi, "Lindungi masa kini dan masa depan."

Tulisan hitam yang lebih besar pada bagian kiri poster itu merupakan pengumuman bahwa JSDF sedang mengadakan perekrutan.

Sejumlah warganet mengatakan bahwa penggunaan anime untuk rekrutmen wajib militer tidaklah pantas.  

Seorang pemberi tanggapan juga mengatakan bahwa gambar karakter-karakter anime dari seri novel Jepang Gate, yang digunakan untuk poster rekrutmen 2015-2016, lebih cocok karena anime itu memang menggambarkan JSDF dalam cerita utama seri novel tersebut.

Orang-orang juga memberi kritik poster perekrutan High School Fleet yang diproduksi oleh Kanagawa Provincial Cooperation Office dari JDSF.

Sejumlah orang yakin bahwa poster tersebut mendorong anak-anak untuk terlibat dalam militer.

Pada poster itu, para siswi SMA dari anime tersebut digambarkan sebagai pasukan angkatan laut yang semua anggotanya perempuan.

Sebelumnya, JSDF cabang Prefektur Ibaraki telah menggunakan karakter-karakter anime.

Selain itu, Okayama Provincial Cooperation Office dari JSDF telah menggunakan karakter-karakter perempuan untuk publikasi perekrutan itu. Dilaporkan, jumlah peserta wajib militer itu naik 20 persen.

https://entertainment.kompas.com/read/2017/09/10/110843510/jepang-gunakan-anime-untuk-perekrutan-wajib-militer

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke