Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pemeran Si Buta dari Gua Hantu, Siapa Aktor yang Cocok?

Lewat akun Instagram-nya @timobros, Timo mulai meminta saran kepada warganet tentang siapa aktor yang cocok menjadi pemeran Si Buta dari Gua Hantu alias Barda Mandrawata.

"Barda Mandrawata sebelum turun gua, dari mukanya kira2 siapa yang cocok meranin dia yah? #sibutadariguahantu," tulisnya, seperti dikutip Kompas.com, Kamis (15/9/2017).

Sutradara film Headshot ini juga menyertakan gambar tokoh Barda dari potongan komiknya untuk memudahkan warganet membayangkan pemerannya.

Beragam nama aktor ternama Indonesia pun dilontarkan warganet kepada Timo, terutama aktor yang sudah pernah bermain film laga.

Mereka menyebut Nicholas Saputra, Donny Alamsyah, Iko Uwais, Chicco Jerikho, Arifin Putra, Ario Bayu, hingga Abimana Aryasatya.

"Yg meranin harus punya personal character yg kuat tidak hanya wajah tapi jg tone suara vokal,, kalo Gesture yg mendekati pemeran sibuta dulu ratno timoer yaa si @abimana_arya," tulis seorang warganet.

"Iko Uwais yg paling cucok, om. Sudah paket komplit, bisa silat (tidak usah susah utk latihan beladiri lagi), sudah terkenal diluar negeri (makin mudah utk menjual film SiButa diluar negeri), koreographinya keren, dan badan Om Iko sekarang uda kekar & 6pack," tulis yang lainnya.

"Nicholas saputra klo ga jefry nichol," celetuk warganet lain sambil menyematkan emoji tertawa.

Komik "Si Buta dari Gua Hantu" kali pertama terbit pada 1967. Kisahnya kemudian diadaptasi ke layar lebar pada 1970 dan dijadikan serial televisi pada 1993.

Si Karakter Buta dari Gua Hantu bernama asli Barda Mandrawata. Dia mengalami kejadian tragis hingga kehilangan indera penglihatannya.

https://entertainment.kompas.com/read/2017/09/14/092342610/pemeran-si-buta-dari-gua-hantu-siapa-aktor-yang-cocok

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke