Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menikmati Musik Lintas Genre di Synchronize Fest 2017

Penggagas dan Festival Director Synchronize Fest 2017, David Karto, mengungkap sejauh mana persiapan festival musik tersebut.

"Persiapan kami tinggal H-17, jadi semuanya sudah hampir final. Sudah diprogram, semua produksi sudah. Tinggal menuju venue. Tidak terlalu jauh dari tahun lalu," katanya ketika dijumpai dalam jumpa pers di Beer Garden, SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (20/9/2017).

Program Director Kiki Ucup, berharap Synchronize Fest 2017 bisa menjadi wadah untuk regenerasi musik Indonesia.

"Kalau untuk yang membedakan tidak terlalu banyak. Harapannya bisa menjadikan Synchronize Fest sebagai wadah regenerasi. Yang main tahun lalu main lagi. Enam puluh persen yang belum main, main lagi. Banyak konsep," ujarnya.

Sebanyak 101 penampil musik multi-genre akan beraksi di lima panggung berbeda. Ada Dynamic Stage, Forest Stage, Lake Stage, District Stage, dan Gigs Stage.

Di hari pertama, Jumat (6/10/2017), musisi yang akan tampil di antaranya Barasuara, Morfem, Tulus, Tohpati Bertiga, Voice of Baceprot, Dialog Dini hari, HIVI, juga Bob Tutupoly.

Kemudian pada hari kedua, Sabtu (7/10/2017), penonton bisa menikmati aksi panggung antara lain dari Float, Pee Wee Gaskins, Gugun Blues Shelter, Elephant Kind, Jason Ranti, dan Orkes Moral Pengantar Minum Racun.

Pada hari ketiga (8/10/2017), akan Mondo Gascaro, Payung Teduh, Kla Project, Silampukau, Stars and Rabbit, The Upstairs, Endah N Rhesa, juga Benny Mustafa van Diest.

Dalam acara ini, pengunjung juga bisa mengikuti berbagai program kegiatan lainnya, di antaranya membeli atau menjual album fisik di Record Market, menonton film lokal terbaik di Movie Area, hingga mengikuti workshop atau menikmati live mural dan graffiti di Creative Activity.

Untuk harga tiket masuk, Rp 135.000 untuk daily early entry, Rp 190.000 untuk daily regular, dan Rp 345.000 untuk regular 3 days.

https://entertainment.kompas.com/read/2017/09/20/190425710/menikmati-musik-lintas-genre-di-synchronize-fest-2017

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke