Pasalnya, Pemimpin Marvel Studios Kevin Fiege pernah membocorkan bahwa masih banyak cerita MCU yang bisa diangkat ke layar lebar.
Seperti ketika dalam wawancara dengan Collider, Feige mengisyaratkan akan ada salah satu cerita yang ingin digarap Marvel di masa yang akan datang, di antaranya adalah sekuel Doctor Strange yang sangat dinantikan.
"Pasti, kami senang sekali apabila bisa menceritakan Strange (dalam sebuah sekuel)," kata Feige.
Semenjak penampilan perdana Doctor Strange akhir tahun lalu, para penggemar sudah tak sabar untuk kembali menyaksikan kehebatan karakter dokter bedah syaraf yang diperankan Benedict Cumberbatch bisa tampil lagi dalam MCU.
[Baca: Pencarian Peran Pelayat Beri Sinyal Kematian Anggota The Avengers]
Meski belum diketahui pasti kapan sekuel Doctor Strange akan digarap, agaknya kerinduan penggemar bakal sedikit terobati saat karakter yang dinanti muncul dalam Thor: Ragnarok pada bulan depan dan kembali beraksi dalam Avengers: Infinity War mendatang.
Yang jelas, Feige mengatakan bahwa fokus mereka untuk saat ini adalah merampungkan Avengers 4 yang akan dirilis 2019, sedangkan Doctor Strange dan superhero lainnya kemungkinan akan digarap setelah tahun 2020.
"Ya, tidak akan lama lagi," kata Feige.
"Fokus kami ada pada enam film berikutnya. Selesaikan tiga tahap pertama, merilis Avengers 4 sebelum secara terbuka memusatkan perhatian pada hal lain," lanjutnya.
https://entertainment.kompas.com/read/2017/10/19/221452110/bos-marvel-studios-jamin-akan-ada-kelanjutan-cerita-doctor-strange