Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Konser di Jakarta Batal, Ed Sheeran Memohon Maaf

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi asal Inggris, Ed Sheeran, menyampaikan permohonan maaf atas batalnya konser yang telah diagendakan bakal berlangsung di beberapa negara Asia, termasuk Jakarta.

"Saya meminta maaf kepada semua pihak yang dirugikan karena ini (pembatalan konser)," kata Ed Sheeran dalam keterangan tertulis dari pihak promotor konsernya, AEG Present Asia, yang diterima Kompas.com, Kamis (26/10/2017).

Pelantun "Sing" bersama timnya sudah berusaha agar turnya di Jakarta, Taipei, Hong Kong, serta Seoul tak batal dan bisa dijadwal ulang pada April 2018.

Namun, karena tidak tersedianya tempat konser di empat kota tersebut pada tahun depan, maka dengan terpaksa dibatalkan.

"Jadwalku di Taipei, Seoul, Hong Kong, dan Jakarta dengan sedih harus batal karena tak memungkinkan menjadwalkannya ulang pada tahun depan," kata Sheeran.

"Saya sangat tak enak karena tak semua tanggal konser bisa dijadwal ulang dan saya bekerja keras dengan tim saya untuk mencoba dan bisa kembali datang ke kota-kota tersebut untuk bertemu kalian," sambungnya.

Konser Ed Sheeran di Jakarta sejatinya bakal berlangsung Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang, pada 9 November 2017.

Namun, konser tersebut dibatalkan setelah Ed Sheeran mengalami kecelakaan di London, Senin (16/10/2017) lalu. Ia ditabrak mobil ketika sedang bersepeda.

https://entertainment.kompas.com/read/2017/10/26/185841710/konser-di-jakarta-batal-ed-sheeran-memohon-maaf

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke