"Kami tertarik untuk memiliki pahlawan lokal yang dibuat oleh kreator lokal," ujar Vice President International Business Development & Brand Management Marvel, CB Cebulski, dalam wawancara per telepon, baru-baru ini.
Indonesia merupakan salah satu negara yang dilirik. Cebulski mengatakan bahwa Indonesia berjasa meluaskan pasar untuk film-film Marvel.
"Dan, kami ingin melihat semacam superhero pertama dari Indonesia," katanya.
Namun, Marvel Studios menemui tantangan untuk melahirkan superhero lokal, yakni untuk mencari kreator dan publisher yang paling tepat, yang bisa membantu mereka mengembangkan cerita.
Untuk membangun karakter superhero lokal, Marvel tak mau main-main. Superhero itu harus otentik atau asli.
"Tantangan kami untuk membuat superhero dari Indonesia adalah menemukan penulis dan seniman Indonesia yang tepat, yang mampu menciptakan, tidak hanya superhero. tetapi juga alter ego yang benar-benar Indonesia," ucap Cebulski.
"Kami sangat ingin menemukan kreator yang mampu membangun superhero Indonesia sejati dari bawah atau awal. Siapa, misalnya, Peter Parker (Spider-Man) Indonesia? Apakah dia, contohnya, dari Jakarta atau Bali?" sambungnya.
https://entertainment.kompas.com/read/2017/11/06/113218910/marvel-buka-kemungkinan-tampilkan-karakter-superhero-indonesia