JAKARTA, KOMPAS.com - Film live-action The Lion King akan bertabur bintang. Dalam sebuah unggahan foto di Instagram, Disney mengumumkan para pemeran film yang akan diputar perdana pada musim panas 2019 itu.
Salah satunya adalah penyanyi Beyonce Knowles yang mengisi suara karakter Nala, sahabat Simba.
Beyonce juga telah mengonfirmasi kabar tersebut lewat kolase foto-foto para pengisi suara Lion King dalam Facebook-nya, @Beyonce.
Foto Beyonce bersanding dengan aktor Atlanta pemenang Emmy Awards, Donald Glover, yang menjadi bintang utama Lion King, Simba,
Lalu ada John Oliver yang mengisi suara Zazu, wali dan mentor Simba muda. Kemudian, aktor Billy Eichner sebagai Timon dan Seth Rogen sebagai Pumbaa.
Sedangkan lemeran lainnya, yakni James Earl Jones (Mufasa), Chiwetel Ejiofor (Scar), Alfre Woodard (Sarabi), John Kani (Rafiki), Eric Andre (Azizi), Florence Kashumba (Shenzi), Keegan-Michael Key (Kamari), JD McCrary (Young Simba), dan Shahadi Wright Joseph (Nala Muda).
Disney kali pertama mengumumkan bahwa mereka sedang menggarap film live-acton Lion King pada bulan Februari lalu.
Versi animasi asli The Lion King ditayangkan perdana pada 1994 dan menjadi salah satu film animasi terlaris sepanjang masa dengan jumlah box office sebesar 968,8 juta dollar AS. Film ini juga diadaptasi ke musikal Broadway yang memenangkan enam trofi Tony Awards.
https://entertainment.kompas.com/read/2017/11/06/222425510/beyonce-jadi-sahabat-simba-dalam-live-action-lion-king